Wednesday, 23 October 2019

CONTOH SOAL BAHASA INDONESIA KELAS VIII SEMESTER 1 REVISI K-13





Assalamualaikum Wr.Wb

kali ini admin akan membagikan contoh soal Bahasa Indonesia kelas VIII untuk ulangan akhir semester satu. tidak terasa sebentar lagi kita memasuki akhir semester 1. kadang kita malas membuat soal jadi jalan pintasnya adalah dengan mencari bahan di internet. Berikut ini contoh soalnya :

A.     Pilihan Ganda
Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan baik dan benar !
Bacalah teks di bawah ini !
                                                Kupu-kupu Berhati Mulia
Dikisahkan pada suatu hari yang cerah ada seekor semut berjalan-jalan di taman. Ia sangat bahagia karena bisa berjalan-jalan melihat taman yang indah. Sang semut berkeliling taman sambil menyapa binatang-binatang yang berada di taman itu.
Ia melihat sebuah kepompong di atas pohon. Sang semut mengejek bentuk kepompong yang jelek dan tidak bisa pergi kemana-mana. “Hei, kepompong alangkah jelek nasibmu. Kamu hanya bisa menggantung di ranting itu. Ayo jalan-jalan, lihat dunia yang luas ini. Bagaimana nasibmu jika ranting itu patah?”
Sang semut selalu membanggakan dirinya bisa pergi ke tempat yang ia suka. Bahkan sang semut kuat mengangkat beban yang lebih besar dari tubuhnya. Sang semut merasa bahwa dirinya adalah binatang yang paling hebat. Si kepompong hanya diam saja mendengar ejekan tersebut.
Pada suatu pagi sang semut kembali ke taman itu. Karena hujan, genangan lumpur terdapat di mana-mana. Sang semut hampir tenggelam dalam genangan lumpur itu. Semut berteriak sekencang mungkin untuk meminta bantuan.
“Tolong, bantu aku! Aku mau tenggelam, tolong…., tolong…..!” Untunglah saat itu ada seekor kupu-kupu yang terbang melintas. Kemudian, kupu-kupu menjulurkan sebuah ranting ke arah semut.
“Semut, peganglah erat-erat ranting itu! Nanti aku akan mengangkat ranting itu.” Lalu, sang semut memegang ranting itu. Si kupu-kupu mengangkat ranting itu dan menurunkannya di tempat yang aman.
Kemudian, sang semut berterima kasih  kepada kupu-kupu karena kupu-kupu menyelamatkan nyawanya. Ia memuji kupu-kupu sebagai binatang yang hebat dan terpuji. Mendengar pujian itu, kupu-kupu berkata berkata kepada semut.
“Aku adalah kepompong yang pernah kau ejek,” kata si kupu-kupu. Ternyata kepompong yang dulu diejek sudah menyelamatkan dirinya.
Akhirnya, sang semut berjanji kepada kupu-kupu bahwa dia tidak akan menghina semua makhluk ciptaan Tuhan yang ada di taman itu.
1.       Pernyataan yang merupakan resolusi …
a.       Kemudian, sang semut berterima kasih  kepada kupu-kupu karena kupu-kupu menyelamatkan nyawanya. Ia memuji kupu-kupu sebagai binatang yang hebat dan terpuji. Mendengar pujian itu, kupu-kupu berkata berkata kepada semut.
b.       “Tolong, bantu aku! Aku mau tenggelam, tolong…., tolong…..!” Untunglah saat itu ada seekor kupu-kupu yang terbang melintas. Kemudian, kupu-kupu menjulurkan sebuah ranting ke arah semut.
“Semut, peganglah erat-erat ranting itu! Nanti aku akan mengangkat ranting itu.” Lalu, sang semut memegang ranting itu. Si kupu-kupu mengangkat ranting itu dan menurunkannya di tempat yang aman.
c.       Pada suatu pagi sang semut kembali ke taman itu. Karena hujan, genangan lumpur terdapat di mana-mana. Sang semut hampir tenggelam dalam genangan lumpur itu. Semut berteriak sekencang mungkin untuk meminta bantuan.
d.       Dikisahkan pada suatu hari yang cerah ada seekor semut berjalan-jalan di taman. Ia sangat bahagia karena bisa berjalan-jalan melihat taman yang indah. Sang semut berkeliling taman sambil menyapa binatang-binatang yang berada di taman itu.
2.       Bagian koda terdapat di paragraph …
a.       Akhirnya, sang semut berjanji kepada kupu-kupu bahwa dia tidak akan menghina semua makhluk ciptaan Tuhan yang ada di taman itu.
b.       Dikisahkan pada suatu hari yang cerah ada seekor semut berjalan-jalan di taman. Ia sangat bahagia karena bisa berjalan-jalan melihat taman yang indah. Sang semut berkeliling taman sambil menyapa binatang-binatang yang berada di taman itu.
c.       Pada suatu pagi sang semut kembali ke taman itu. Karena hujan, genangan lumpur terdapat di mana-mana. Sang semut hampir tenggelam dalam genangan lumpur itu. Semut berteriak sekencang mungkin untuk meminta bantuan.
d.       Kemudian, sang semut berterima kasih  kepada kupu-kupu karena kupu-kupu menyelamatkan nyawanya. Ia memuji kupu-kupu sebagai binatang yang hebat dan terpuji. Mendengar pujian itu, kupu-kupu berkata berkata kepada semut.
3.       Bagian orientasi terdapat pada pernyataan …
a.       Akhirnya, sang semut berjanji kepada kupu-kupu bahwa dia tidak akan menghina semua makhluk ciptaan Tuhan yang ada di taman itu.
b.       Kemudian, sang semut berterima kasih  kepada kupu-kupu karena kupu-kupu menyelamatkan nyawanya. Ia memuji kupu-kupu sebagai binatang yang hebat dan terpuji. Mendengar pujian itu, kupu-kupu berkata berkata kepada semut.
c.       Pada suatu pagi sang semut kembali ke taman itu. Karena hujan, genangan lumpur terdapat di mana-mana. Sang semut hampir tenggelam dalam genangan lumpur itu. Semut berteriak sekencang mungkin untuk meminta bantuan.
d.       Dikisahkan pada suatu hari yang cerah ada seekor semut berjalan-jalan di taman. Ia sangat bahagia karena bisa berjalan-jalan melihat taman yang indah. Sang semut berkeliling taman sambil menyapa binatang-binatang yang berada di taman itu.
4.       Kalimat yang termasuk kalimat aktif transitif adalah …
a.       ada seekor semut berjalan-jalan di taman.
b.       Sang semut berkeliling taman.
c.       Si kupu-kupu mengangkat ranting itu.
d.       Si kepompong hanya diam saja.
5.       Di bawah ini adalah kalimat intransitif, kecuali …
a.       ada seekor semut berjalan-jalan di taman.
b.       Sang semut berkeliling taman.
c.       Si kupu-kupu mengangkat ranting itu.
d.       Si kepompong hanya diam saja.
6.       Sebuah kepompong dilihat oleh sang semut.
Kalimat di atas jika diubah menjadi kalimat aktif adalah …
a.       Sang semut dilihat oleh sebuah kepompong.
b.       Sang semut terlihat oleh sebuah kepompong.
c.       Sang semut melihat sebuah kepompong.
d.       Sebuah kepompong melihat sang semut.
7.       Struktur cerita fabel adalah …
a.       Orientasi, penegasan ulang, peristiwa/masalah, dan reorentasi
b.       Tujuan dan langkah-langkah
c.       Tujuan, peristiwa, reorentasi, dan koda
d.       Orientasi, komplikasi, resolusi, dan koda
8.       1) menggunakan ungkapan dan majas dengan tepat untuk mengungkapkan ide
2) menulis apa yang dibayangkan
3) memilih kata atau diksi yang tepat
4) Menentukan tema
5) mencermati dan merevisi naskah puisi yang sudah ditulis
6) membayangkan hal yang akan diungkapkan atau ditulis
Urutan yang benar langkah-langkah menulis puisi adalah …
a.       6-5-4-3-2-1                                                c.  4-6-3-2-1-5
b.       4-6-2-3-1-5                                                d.  4-5-2-3-1-6
9.       Penulisan huruf kapital di bawah ini yang benar, kecuali …
a.       Di hutan belantara hiduplah seekor landak.
b.       Setelah mendengar jawaban dari teman-temannya, si landa bertambah sedih.
c.       Ketika Si Landak sedang melamun di pinggir sungai, seekor kura-kura menghampirinya.
d.       Beberapa waktu lalu si landak mengajak monyet, kambing, kancil, dan binatang lain untuk bermain bersama.
10.   Penggunaan awalan di- pada kalimat di bawah ini yang benar adalah …
a.       Muhammad Reza di ajak oleh Irham ke perpustakaan.
b.       Aji Csar Ali menyontek dikertas jawaban Nadela Azahra Irawan.
c.       Sarifah diberikan bunga oleh Sahrul.
d.       Hasna di berikan buku oleh Irham
11.   Dengan gembira Kus Tikus naik ke leher sang jerapah. . . . , dia memegang kaleng cat dengan mulutnya.
Kata hubung untuk melengkapi kalimat tersebut adalah …
a.       Lalu                                                           c.   sehingga
b.       Kemudian                                                  d.   dan
12.   Pak Beruang, sang pemilik rumah, sangat suka. . . . . , ia memberi ongkos lebih untuk Kus Tikus dan Jiji Jerapah.
Kata hubung untuk melengkapi kalimat tersebut adalah …
a.       Dan                                                                        c.  Lalu
b.       Kemudian                                                  d.  Sehingga
13.   Teks yang mengisahkan tokoh atau pelaku, peristiwa, dan masalah yang dihadapinya disebut …
a.       Teks fabel                                                  c.  teks biografi
b.       Teks prosedur                                            d.  teks eksplanasi

Bacalah teks di bawah ini!
Ki Hajar Bapak Pendidikan Indonesia
            Nama kecil Ki Hajar Dewantara adalah Raden Mas Soewardi Soeryaningrat. Ia lahir di Yogyakarta pada tanggal 2 mei 1889. Ia berasal dari Keraton Yogyakarta. Meskipun demikian, ia sangat sederhana dan ingin dekat dengan rakyatnya. Ketika berusia 40 tahun menurut hitungan Tahun Caka, Raden Mas Soewardi Soeryaningrat berganti nama menjadi Ki Hajar Dewantara.
            Perjalananan hidup Ki Hajar Dewantara benar-benar ditandai dengan perjuangan dan pengabdian pada kepentingan bangsa dan Negara. Ki Hajar Dewantara menamatkan Sekolah Dasar di ELS (Sekolah Dasar Belanda). Kemudian, melanjutkan pendidikannya ke STOVIA (Seolah Dokter Bumiputera). Ia tidak dapat menamatkan pendidikan di sekolah tersebut karena sakit. Setelah itu, ia bekerja sebagai wartawan di beberapa surat kabar, seperti Sedyotomo, Midden Java, De Express, Oetoesan Hindia, Kaoem Moeda, Tjahaja Timoer, dan Poesara. Tulisan-tulisannya sangat komunikatif, tajam, dan patriotik sehingga mampu membangkitkan semangat antikolonial bagi pembacanya.
            Ki Hajar Dewantara juga aktif dalam juga aktif dalam organisasi sosial dan politik. Pada tahun 1908, ia aktif di seksi propaganda Boedi Oetomo untuk menyosialisasikan  dan menggugah kesadaran masyarakat Indonesia. Ia selalu menyampaikan tentang pentingnya persatuan dan kesatuan dalam berbangsa dan bernegara. Pada tanggal 25 Desember 1912, ia mendirikan Indische Partij (partai politik pertama yang beraliran nasionalisme Indonesia) bersama dengan Douwes Dekker (Dr. Danudirdja Setyabudhi) dan dr. Cipto Mangoenkoesoemo. Akan tetapi, organisasi ini ditolak oleh pemerintah Belanda karena dianggap dapat membangkitkan rasa nasionalisme rakyat dan menggerakkan kesatuan untuk menentang pemerintah colonial Belanda.
            Sebagai pahlawan yang dijuluki Bapak Pendidikan Indonesia, semangat dan jasa Ki Hajar Dewantara sepantasnya dikenang dan tidak dilupakan. Semoga apa yang dilakukannya itu dapat menginspirasi rakyat Indonesia menuju masa depan yang lebih baik.
14.   Pernyataan yang merupakan reorentasi adalah …
a.       Nama kecil Ki Hajar Dewantara adalah Raden Mas Soewardi Soeryaningrat. Ia lahir di Yogyakarta pada tanggal 2 mei 1889. Ia berasal dari Keraton Yogyakarta. Meskipun demikian, ia sangat sederhana dan ingin dekat dengan rakyatnya. Ketika berusia 40 tahun menurut hitungan Tahun Caka, Raden Mas Soewardi Soeryaningrat berganti nama menjadi Ki Hajar Dewantara.
b.       Perjalananan hidup Ki Hajar Dewantara benar-benar ditandai dengan perjuangan dan pengabdian pada kepentingan bangsa dan Negara. Ki Hajar Dewantara menamatkan Sekolah Dasar di ELS (Sekolah Dasar Belanda). Kemudian, melanjutkan pendidikannya ke STOVIA (Seolah Dokter Bumiputera). Ia tidak dapat menamatkan pendidikan di sekolah tersebut karena sakit. Setelah itu, ia bekerja sebagai wartawan di beberapa surat kabar, seperti Sedyotomo, Midden Java, De Express, Oetoesan Hindia, Kaoem Moeda, Tjahaja Timoer, dan Poesara. Tulisan-tulisannya sangat komunikatif, tajam, dan patriotik sehingga mampu membangkitkan semangat antikolonial bagi pembacanya.
c.       Ki Hajar Dewantara juga aktif dalam juga aktif dalam organisasi sosial dan politik. Pada tahun 1908, ia aktif di seksi propaganda Boedi Oetomo untuk menyosialisasikan  dan menggugah kesadaran masyarakat Indonesia. Ia selalu menyampaikan tentang pentingnya persatuan dan kesatuan dalam berbangsa dan bernegara. Pada tanggal 25 Desember 1912, ia mendirikan Indische Partij (partai politik pertama yang beraliran nasionalisme Indonesia) bersama dengan Douwes Dekker (Dr. Danudirdja Setyabudhi) dan dr. Cipto Mangoenkoesoemo. Akan tetapi, organisasi ini ditolak oleh pemerintah Belanda karena dianggap dapat membangkitkan rasa nasionalisme rakyat dan menggerakkan kesatuan untuk menentang pemerintah colonial Belanda.
d.       Sebagai pahlawan yang dijuluki Bapak Pendidikan Indonesia, semangat dan jasa Ki Hajar Dewantara sepantasnya dikenang dan tidak dilupakan. Semoga apa yang dilakukannya itu dapat menginspirasi rakyat Indonesia menuju masa depan yang lebih baik.
15.   Pernyataan yang termasuk peristiwa adalah …
a.       Nama kecil Ki Hajar Dewantara adalah Raden Mas Soewardi Soeryaningrat. Ia lahir di Yogyakarta pada tanggal 2 mei 1889. Ia berasal dari Keraton Yogyakarta. Meskipun demikian, ia sangat sederhana dan ingin dekat dengan rakyatnya. Ketika berusia 40 tahun menurut hitungan Tahun Caka, Raden Mas Soewardi Soeryaningrat berganti nama menjadi Ki Hajar Dewantara.
b.       Ki Hajar Dewantara juga aktif dalam juga aktif dalam organisasi sosial dan politik. Pada tahun 1908, ia aktif di seksi propaganda Boedi Oetomo untuk menyosialisasikan  dan menggugah kesadaran masyarakat Indonesia. Ia selalu menyampaikan tentang pentingnya persatuan dan kesatuan dalam berbangsa dan bernegara. Pada tanggal 25 Desember 1912, ia mendirikan Indische Partij (partai politik pertama yang beraliran nasionalisme Indonesia) bersama dengan Douwes Dekker (Dr. Danudirdja Setyabudhi) dan dr. Cipto Mangoenkoesoemo. Akan tetapi, organisasi ini ditolak oleh pemerintah Belanda karena dianggap dapat membangkitkan rasa nasionalisme rakyat dan menggerakkan kesatuan untuk menentang pemerintah colonial Belanda.
c.       Sebagai pahlawan yang dijuluki Bapak Pendidikan Indonesia, semangat dan jasa Ki Hajar Dewantara sepantasnya dikenang dan tidak dilupakan. Semoga apa yang dilakukannya itu dapat menginspirasi rakyat Indonesia menuju masa depan yang lebih baik.
d.       Semuanya benar.
16.   Kalimat yang mempunyai kata hubung intra kalimat adalah …
a.       Perjalananan hidup Ki Hajar Dewantara benar-benar ditandai dengan perjuangan dan pengabdian pada kepentingan bangsa dan Negara.
b.       Ki Hajar Dewantara juga aktif dalam juga aktif dalam organisasi sosial dan politik.
c.       Sebagai pahlawan yang dijuluki Bapak Pendidikan Indonesia, semangat dan jasa Ki Hajar Dewantara sepantasnya dikenang dan tidak dilupakan.
d.       Akan tetapi, organisasi ini ditolak oleh pemerintah Belanda karena dianggap dapat membangkitkan rasa nasionalisme rakyat dan menggerakkan kesatuan untuk menentang pemerintah colonial Belanda.
17.   Kalimat yang menggunakan kata hubung koordinatif adalah …
a.       Meskipun demikian, ia sangat sederhana, ia ingin juga dekat dengan rakyatnya.
b.       Akibat karangannya itu, pemerintah Kolonial Belanda melalui Gubernur Jenderal Idenburg menjatuhkan hukum buang (internering) ke Pulau Bangka tanpa proses pengadilan.
c.       Ki Hajar Dewantara juga aktif dalam juga aktif dalam organisasi sosial dan politik.
d.        organisasi ini ditolak oleh pemerintah Belanda karena dianggap dapat membangkitkan rasa nasionalisme rakyat.
18.   Kata hubung korelatif ditandai pada kalimat …
a.       Meskipun demikian, ia sangat sederhana dan ingin dekat dengan rakyatnya.
b.       Akibat karangannya itu, pemerintah Kolonial Belanda melalui Gubernur Jenderal Idenburg menjatuhkan hukum buang (internering) ke Pulau Bangka tanpa proses pengadilan.
c.       Ki Hajar Dewantara juga aktif dalam juga aktif dalam organisasi sosial dan politik.
d.        organisasi ini ditolak oleh pemerintah Belanda karena dianggap dapat membangkitkan rasa nasionalisme rakyat.
19.   Kata hubung subordinatif terdapat pada kalimat …
a.       Meskipun demikian, ia sangat sederhana dan ingin dekat dengan rakyatnya.
b.       Sebagai pahlawan yang dijuluki Bapak Pendidikan Indonesia, semangat dan jasa Ki Hajar Dewantara sepantasnya dikenang dan tidak dilupakan.
c.       Ki Hajar Dewantara juga aktif dalam juga aktif dalam organisasi sosial dan politik.
d.       organisasi ini ditolak oleh pemerintah Belanda karena dianggap dapat membangkitkan rasa nasionalisme rakyat.
20.   Rujukan kata terdapat pada kalimat …
a.       Hendra Saputra mengerjakan tugas di asrama. Hendra saputra mengerjakan tugas bersama dengan Andi Supardi
b.       Rohim adalah siswa yang paling pandai di kelas VIIIA. Karena Rohim rajin belajar.
c.       Fikri telah mencuri polpen Mirzak, sehingga dimarahi teman-temannya.
d.       Safitri melempar Irham sehingga dimarahi Kamaria.
21.   Di bawah ini merupakan kata kerja tindakan, kecuali …
a.       Ki Hajar Dewantara menamatkan Sekolah Dasar di ELS (Sekolah Dasar Belanda).
b.       Kemudian, melanjutkan pendidikannya ke STOVIA (Seolah Dokter Bumiputera).
c.       organisasi ini ditolak oleh pemerintah Belanda karena dianggap dapat membangkitkan rasa nasionalisme rakyat.
d.       Ia mendirikan Indische Partij (partai politik pertama yang beraliran nasionalisme Indonesia) bersama dengan Douwes Dekker (Dr. Danudirdja Setyabudhi) dan dr. Cipto Mangoenkoesoemo.
22.   Kalimat berpredikat verbal taktransitif  terdapat pada kalimat …
a.       Rina sedang berbelanja.                              c.  Irham merestui kepergian Hasna.
b.       Ayah mengirimi kami uang tiap bulan.         d.  Aji di dalam kelas.
23.   Kalimat ekatransitif di bawah ini terdapat pada kalimat …
a.       Apa yang dikatakannya benar.                    
b.       Pak lurah memberangkatkan rombongan terlalu lambat.       
c.       Edi ke rumah kemarin.
d.       Reza di lapangan.  
24.   Kalimat dwitransitif terdapat pada kalimat …
a.       Ayah mengirimi kami uang tiap bulan.         c.  Irham merestui kepergian Hasna.
b.       Rina sedang berbelanja.                              d.  Aji di dalam kelas.
25.   Kalimat tunggal berpredikat numeral pada kalimat, kecuali …
a.       Muridnya banyak.                                      c.  anaknya tiga
b.       Rumahnya dua.                                          d.  Dela sakit.
26.   1) hayati karakter seluruh tokohnya!
2) siapkan perangkat pendukung dalam pementasan
3) baca teks drama dengan cermat
4) olah vokalmu sesuai dengan peran yang kamu pilih
5) pilih tokoh yang akan diperankan
Susunan langkah-langkah agar dapat memainkan peran dengan baik …
a.       2-3-5-1-4                                                   c.  3-5-1-2-4
b.       2-3-5-4-1                                                   d.  3-5-1-4-2
27.   Sinonim dari kata menang …
a.       Kalah                                                         c.  juara
b.       Hebat                                                         d.  tanding
28.   Antonim dari kata sombong …
a.       Angkuh                                                      c.  baik
b.       Pelit                                                           d.  jujur
29.   Pasangan pemenang yang mendapatkan medali emas disebut …
a.       Legenda                                                     c.  pengantin badminton
b.       Pengantin olimpiade                                   d.  merajai
30.   Tineke telah berusia 83 tahun dan berambut putih. Meskipun demikian, semangat dan tekadnya tidak pernah kendur untuk mengharumkan nama bangsa di kancah internasional. Prestasinya yang spektakulerdi dunia atletik patut dicontoh dan dihargai. Meskipun berusia lanjut, wanita berbadan tegap tersebut tetap aktif mengikuti berbagai lomba atletik hingga tingkat internasional.
Ide pokok paragraph di atas adalah..
a.       Meskipun berusia lanjut, wanita berbadan tegap tersebut tetap aktif mengikuti berbagai lomba atletik hingga tingkat internasional.
b.       Prestasinya yang spektakulerdi dunia atletik patut dicontoh dan dihargai.
c.       Tineke telah berusia 83 tahun dan berambut putih.
d.       Meskipun demikian, semangat dan tekadnya tidak pernah kendur untuk mengharumkan nama bangsa di kancah internasional.
31.   Teks yang berisi tujuan dan langkah-langkah yang harus diikuti agar suatu pekerjaan dapat dilakukan …
a.       Teks biografi                                              c.  teks diskusi
b.       Teks prosedur                                            d.  teks fabel   
32.   Di bawah ini yang termasuk kalimat imperatif/kalimat perintah,  …
a.       Pertama, dahan yang ukurannya sedang dicari, tidak terlalu besar dan tidak terlalu kecil.
b.       Ukurlah jarak batang dengan pohon.
c.       Jarak batang dengan pohon diukur.
d.       Hasil kupasan ditutup dengan tanah.
33.   Antonim dari kata laba adalah …
a.       Rugi                                                           c.  untung
b.       Sial                                                            d.  banyak
34.   Sinonim dari kata laba adalah….
a.       Rugi                                                           c.  untung
b.       Sial                                                             d.  banyak
35.   Pencangkokan tanaman memiliki keuntungan . . . kerugian.
Kata hubung yang tepat untuk melengkapi kalimat di atas adalah …
a.       Serta                                                          c.  juga
b.       Dan                                                            d.  atau
36.   Tali plastik dapat diganti dengan tali bambu . . . ijuk pohon enau.
Kata hubung untuk melengkapi kalimat di atas adalah …
a.       Serta                                                          c.  kemudian
b.       Dan                                                            d.  atau
37.   Yang termasuk kalimat tunggal berpredikat frasa preposional adalah …
a.       Guru di dalam kelas.                                   c.  Tas buatan Bandung.
b.       Dia guru saya.                                            d.  muridnya banyak.
38.   Yang bukan kalimat perintah di bawah ini adalah …
a.       Ujung sedotan dibelah menjadi empat bagian.
b.       Tempellah bunga plastik ke tangkai yang telah dibuat.
c.       Sedotan dipotong dengan panjang sekitar 10 cm.
d.       Ikatkan bunga pada kawat yang telah dibalut kertas krep.
39.   Kalimat yang memiliki unsur kebahasaan rujukan kata adalah…
a.       Dukungan orang tuanya membuat ia semakin mantap untuk menjadi atlet bulu tangkis. Ia memulai karir bulu tangkis di klub milik pamannya.
b.       Ki Hajar Dewantara disebut Bapak Pendidikan. Ki Hajar Dewantara juga pahlawan nasional.
c.       Susi Susanti lahir di Tasikmalaya, Jawa Barat, pada tanggal 11 Februari 1971. Ia menyukai permainan bulu tangkis sejak SD.
d.       Susi Susanti lahir di Tasikmalaya, Jawa Barat, pada tanggal 11 Februari 1971. Susi menyukai permainan bulu tangkis sejak SD.
40.   Susi Susanti dikatakan sebagai legenda bulu tangkis Indonesia.
Kata yang digaris miring bermakna …
a.       Orang yang mirip dengan raja                                 c.  orang penting
b.       Orang yang pernah berjasa                                      d.  orang yang ikut dalam suatu kegiatan.

Cermati teks berikut!
1.       Masukkan arang ke dalam pot.
2.       Masukkan rumpun anggrek ke dalam pot
3.       Siapkan rumpun anggrek
4.       Siapkan arang sebagai media pot
5.       Letakkan/gantung pot di tempat yang cukup sinar matahari
41.   Susunan petunjuk menanam anggrek yang tepat adalah ...
a.       3,1,2,5,4                                                     c.  3,4,1,2,5
b.       3,2,5,4,1                                                     d.  3,4,2,5,1

Bacalah teks prosedur berikut untuk menjawab soal nomor 42-43!
1.       Tarik kelopak mata ke bawah
2.       Teteskan obat sebanyak yang dianjurkan
3.       Bersihkan kelebihan tetesan dengan tisu
4.       Tengadahkan kepala
5.       Dekatkan alat penetes sedekat mungkin ke mata
6.       Pejamkan mata kira-kira 2 menit.
42.   Urutan teks yang tepat agar menjadi teks prosedur adalah ...
a.       4-1-5-2-6-3                                                c.  1-4-5-2-6-3
b.       4-5-1-2-3-6                                                d.  1-3-4-5-2-6
43.   Teks prosedur tersebut merupakan petunjuk ...
a.       Membersihkan mata                                   c.  Meneteskan obat mata
b.       Mengobati mata                                         d.  Memejamkan mata
44.   Di bawah ini yang menyatakan kalimat perintah adalah ...
a.       Buah yang ukurannya kecil dicari.
b.       Carilah buku yang judulnya Harry Potter.
c.       Buku yang judulnya Harry Potter dicari.
d.       Buku Harry Potter disimpankan.
45.   Perhatikan kalimat-kalimat berikut ini!
1.       Warnailah stik es krim dengan cat atau spidol.
2.       Untuk membuat gantungannya, kepanglah tiga helai benang lalu ikatlah pada stik yang berbentuk bintang.
3.       Lumuri stik hingga berbentuk bintang.
4.       Lekatkanlah pada benang dengn menggunakan benang.
5.       Potonglah 6 lembar kertas krep dengan warna sesuai selera.
Urutan yang tepat agar menjadi gantungan kunci adalah ..
a.       3-1-2-5-4                                             c.  2-5-3-4-1
b.       3-1-2-4-5                                             d.  2-5-3-1-4

B.      Esai
Jawablah pertanyaan berikut dengan baik dan benar!
                                                Gadis Pemulung Berprestasi Dunia
            Alur hidup Ni Wayan Mertayani dapat dikatakan hampir mirip dengan Anne Frank, wartawati keturunan Yahudi. Keduanya sama-sama hidup dalam tekanan, tapi penuh harapan dan cita-cita. Anne Frank hidup dan besar di bawah tekanan tentara nazi, sedangkan Mertayani hidup dan besar di bawah tekanan ekonomi.
            Kondisi ekonomi yang sangat sulit memaksa Ni Wayan Mertayani harus dewasa di usianya yang masih 14 tahun. Pada pagi hari dia pergi ke sekolah di SMPN 2 Abang, Bali, kemudian dia membantu ibunya berjualan, setelah itu, Mertayani mencari barang rongsokan di pinggir pantai. Hal itu dilakukannya setelah ayahnya meninggal. Ketika mencari barang rongsokan, Mertayani meminjam kamera foto milik Mrs. Dolly Amarhoseija, seorang wisatawan yang dikenalnya. Kemudian dia membuat 15 foto dengan kamera itu. Hasil foto terakhirnya adalah sebuah pohon ubi karet dengan dahan tanpa daun yang tumbuh di depan rumahnya. Seekor ayam bertengger di salah satu dahan, handuk berwarna merah jambu, dan baju hariannya yang dijemur di bawahnya. Dia tidak menyangka foto sederhana itu memikat 12 fotografer kelas dunia dan menjadi pemenang dalam World Press Photo yang diadakan oleh Yayasan Anne Frank di Belanda pada tahun 2009. Fotonya itu merupakan simbol diri dan kehidupannya. “Ayam itu kalau panas kepanasan, hujan kehujanan; sama seperti saya,” ujarnya.
            Ibu Mertayani sangat senang dengan prestasi yang dicapai anaknya. Apa yang dia yakini dan lakukan selama ini ternyata tidak sia-sia. Dia pun berharap, anaknya itu bisa mewujudkan apa yang menjadi cita-citanya.
1.       Tentukan bagian orientasi, peristiwa/masalah, dan reorentasi yang terdapat dalam teks di atas!
2.       Tuliskan masing-masing tiga kalimat intrakalimat dan antarkalimat dalam teks di atas!
3.       Tuliskan kalimat tunggal taktransitif, ekatransitif dan dwitransitif “Gadis Pemulung Berprestasi Dunia”!
4.       Tuliskan kalimat utama dalam teks “Gadis Pemulung Berprestasi Dunia”!
5.       Menurut pendapatmu, apa hikmah yang bisa kita petik dari “Gadis Pemulung Berprestasi Dunia”?





***SELAMAT BEKERJA***

No comments:

Post a Comment

Featured post

CONTOH SOAL UJIAN AKHIR SEKOLAH BAHASA INDONESIA SMP KELAS VIII

Assalamualaikum, selamat malam, kali ini admin akan memberikan sedikit contoh-contoh soal ujian akhir sekolah. Sebagai guru kadang saat...